Thursday, October 10

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara Lewat HP

Sudah tau bagaimana cara menonaktifkan akun Instagram sementara? Bila Anda belum tau caranya, maka dibawah akan dijelaskan secara lengkap tentang cara menghapus akun Instagram sementara waktu lewat hp.

Instagram adalah sebuah aplikasi sosial media berbagi foto yang jumlah penggunanya setiap hari terus bertambah. Hal ini wajar terjadi karena fitur-fitur yang disematkan pada Instagram yang cukup lengkap, kekinian, dan sudah pasti memanjakan para penggunanya, terutama para anak muda.

Dengan Instagram, banyak hal yang bisa dilakukan, selain sebagai ajang narsis dan pamer, lewat Instagram kita juga bisa berbisnis, berjualan, mencari sumber inspirasi, atau bahkan bisa menginspirasikan orang lain lewat unggahan kita yang bermanfaat bagi orang lain.

Walaupun Instagram bisa dimanfaatkan untuk tujuan positif, namun ada sebagian orang yang mulai bosan bermain dengan aplikasi Instagram ini.

Alasannya pun menarik dan beragam, ada yang tidak ingin privasinya diketahui publik, ingin beristirahat dengan dunia sosmed, ingin fokus ke pekerjaan, jenuh dan bosan, dan alasan lainnya yang membuat seseorang ingin menghapus akun Instagram nya.

Namun sebelum Anda menghapus akun Instagram Anda, lebih baik Anda menonaktifkan akun tersebut ketimbang menghapusnya.

Karena dengan cara menonaktifkan akun Instagram, akun Anda tidak benar-benar di hapus, namun disembunyikan oleh Instagram dan siapapun tidak bisa melihatnya sebelum Anda mengaktifkannya lagi.

Nah bila Anda menghapus akun Instagram, itu artinya akun tersebut di hapus secara permanen, akun Anda tidak bisa dikembalikan lagi.

Sayang kan bila Anda memutuskan ingin menggunakan Instagram kembali, Anda harus mulai dari nol kembali, mencari teman lagi, dan mulai upload foto kembali.

Lantas bagaimana cara menonaktifkan akun Instagram sementara waktu?

Memang Instagram tidak menyediakan tombol khusus atau sebuah menu di aplikasinya untuk menutup akun Instagram sementara waktu.

Bagi Anda yang masih bingung ingin menutup atau menghapus akun Instagram untuk sementara waktu namun kesulitan menemukan menu nonaktifkan akun di aplikasi Instagram, Anda tidak perlu bingung, berikut cara menonaktifkan akun Instagram sementara waktu lewat hp dengan mudah.

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara Lewat HP

Cara Menonaktifkan Akun Instagram Sementara Lewat HP


1. Langkah yang pertama yang harus Anda lakukan untuk cara menonaktifkan akun Instagram untuk sementara waktu adalah Anda harus login terlebih dahulu ke akun Instagram yang ingin Anda nonaktifkan lewat web browser yang ada di hp Android maupun iPhone Anda, karena lewat aplikasi Instagram Anda tidak bisa menonaktifkan akun Anda.

Anda bisa menggunakan UC Web Browser, Opera, Firefox, Google Chrome, dan web browser lainnya. Namun pada artikel cara menghapus akun Instagram sementara waktu ini kami menggunakan Google Chrome. 

Kami sangat merekomendasikan Anda menggunakan Google Chrome agar lebih mudah untuk mengikut tutorial cara menutup akun Instagram sementara ini.

Silahkan buka tap baru dan boleh juga langsung membuka situs Instagram.com. Klik pada titik tiga paling sudut kanan atas seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.


2. Silahkan geser kebawah dan temukan menu "Situs Desktop". Jangan lupa klik conteng untuk mengaktifkan tampilan desktop pada hp Anda.


3. Sekarang web browser Google Chrome yang ada di hp Anda sudah berubah menjadi tampilan desktop mirip seperti di pc, dan situs Instagram.com juga sudah menjadi tampilan desktop mirip seperti Anda membukanya lewat pc. Silahkan klik dua kali atau perbesar layar nya agar mudah untuk memasukkan username dan sandinya.


4. Silahkan masukkan username atau nomor telepon atau email akun Instagram Anda yang ingin Anda nonaktifkan untuk sementara waktu. Jangan lupa masukkan sandinya, dan klik "Log In" untuk masuk ke akun Instagram Anda tersebut.


5. Silahkan klik icon profil paling sudut kanan atas untuk masuk ke profil akun Instagram Anda seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.


6. Bila tampilan Instagram nya berbasa Inggris, bila Anda tidak mengerti, Anda bisa mengubahnya ke bahasa Indonesia, caranya silahkan klik "Language" pada menu paling bawah seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.


7. Pilih "Bahasa Indonesia".


8. Sekarang silahkan klik "Edit Profil". Untuk lebih cepat Anda bisa langsung menuju ke halaman menonaktifkan akun ini https://www.instagram.com/accounts/remove/request/temporary/.



9. Klik "Nonaktifkan sementara akun saya" paling bawah seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.


10. Pada bagian "Mengapa Anda menonaktifkan akun Anda?" silahkan pilih alasan kenapa Anda ingin menonaktifkan akun Instagram Anda tersebut.


11. Silahkan pilih alasan yang mana saja yang sesuai dengan alasan Anda ingin menonaktifkan akun Instagram Anda tersebut.


12. Jangan lupa untuk memasukkan kata sandi akun Instagram Anda tersebut. Bila sudah silahkan klik "Akun Dinonaktifkan Sementara".


13. Klik "Ya" bila Anda sudah yakin ingin menonaktifkan akun Instagram Anda untuk sementara waktu.


14. Selamat Anda telah berhasil menonaktifkan akun Instagram Anda untuk sementara waktu.


Sekarang akun Instagram Anda sudah dinonaktifkan oleh Instagram untuk sementara waktu alias akun Instagram Anda disembunyikan. Bila Anda membuka akun yang baru saja Anda nonaktifkan tersebut maka akan muncul tampilan seperti gambar dibawah ini "Maaf, halaman ini tidak tersedia. Tautan yang Anda ikuti mungkin telah rusak, atau halaman telah dihapus. Kembali ke Instagram.".


Saat teman atau followers Anda mencari akun Anda maka akan keluar pesan pemberitahuan seperti itu juga, yaitu "Maaf, halaman ini tidak tersedia. Tautan yang Anda ikuti mungkin telah rusak, atau halaman telah dihapus. Kembali ke Instagram.".

Namun Anda tidak perlu kuatir, saat Anda mengaktifkan kembali akun tersebut, para followers Anda tidak akan hilang, following juga aka tetap, foto, like, komentar dan lain-lain akan tetap utuh semua.

User name Anda tersebut juga tidak bisa di ambil oleh orang lain, alias orang lain tidak bisa mendaftarkan akun baru dengan nama pengguna akun Instagram yang telah Anda nonaktifkan tersebut.

Cara mengaktifkan akun Instagram yang dinonaktifkan sementara


Cara mengaktifkan kembali atau cara membuka lagi akun instagram yang dinonaktifkan sementara caranya cukup mudah. Anda cukup login kembali dengan menggunakan username dan kata sandi akun Instagram yang telah dinonaktifkan tersebut.

Namun Anda tidak bisa mengaktifkannya lagi bila Anda barus aja menonaktifkan akun tersebut. Anda harus menunggu kurang lebih 5 jam untuk bisa mengaktifkan akun yang telah Anda nonaktifkan tersebut.

Bila Anda langsung mengaktifkannya kembali, maka akan keluar pesan peringatan "Kami belum selesai menonaktifkan akun Anda. Jika Anda ingin mengaktifkannya kembali, coba lagi beberapa jam kemudian" seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.

Bila sudah ada 5 jam, dan Anda ingin mengaktifkan kembali akun tersebut, caranya cukup login dengan username dan password akun Instagram tersebut, dan selamat akun Instagram Anda telah kembali lagi, alias telah berhasil diaktifkan kembali.


Sekarang akun Anda sudah kembali seperti semula, tidak ada yang berubah atau menghilang sama akun Anda. Postingan masih ada, foto profil masih ada, followers dan following juga masih tetap utuh, alias masih ada semua seperti sebelum akun di nonaktifkan sementara.


Nah itulah cara menonaktifkan akun Instagram sementara waktu lewat hp dengan mudah. Bagaimana ternyata tidak terlalu sulit kan cara menghapus akun Instagram sementara waktu.

Tidak perlu menggunakan PC atau pun laptop, cukup lewat hp Android maupun iPhone, Anda sudah bisa menutup akun Instagram sementara waktu.

Nah daripada menghapus akun Instagram secara permanen, alias tidak bisa diaktifkan kembali, bila Anda sudah jenuh, terlalu sibuk, mengganggu waktu Anda, masalah pada privasi Anda, ingin istirahat, atau alasan lainnya, Anda cukup menonaktifkan akun Instagram Anda untuk sementara waktu.

Bila masalah Anda semua sudah selesai dan Anda ingin menggunakan ig lagi, Anda cukup login ke akun ig Anda tersebut tanpa harus membuat akun Instagram baru.

Karena dengan membuat akun Instagram sudah pasti membuat Anda harus follow kembali teman-teman Anda, para followers hilang semua dan foto-foot Anda juga hilang semua.

Demikian artikel lengkap tutorial cara menonaktifkan akun Instagram sementara waktu di hp ini. Bila terdapat masalah atau ada hal yang ingin ditanyakan silahkan tulis dikolom komentar. Sekian dan semoga bermanfaat.

Artikel lainnya:

Muat Komentar