Monday, December 21

3 Cara Menghapus Followers Instagram Sekaligus Banyak

Bagaimana cara menghapus followers Instagram? Apakah followers Instagram bisa dihapus? Jawabannya bisa banget. Anda bisa delete para pengikut akun Instagram Anda secara banyak sekaligus atau massal. Simak artikel ini sampai usai untuk mengetahui cara lengkapnya.

Instagram adalah media sosial yang cukup populer pada zaman sekarang ini. Hampir semua golongan manusia di dunia ini memiliki akun Instagram, baik itu anak remaja, dewasa, bahkan sampai orang yang sudah tua juga memiliki akun Instagram.

Hampir sama dengan media sosial lainnya, di Instagram Anda bisa membuat postingan dalam bentuk foto dan video, mencari teman, chatting, like dan komentari postingan akun yang di ikuti, live, bikin story, dan aktivitas layaknya media sosial lainnya.

Nah di Instagram rata-rata para penggunanya ingin memiliki banyak followers atau pengikut ketimbang akun yang di ikuti. Berbagai macam cara dilakukan agar followers nya meningkat, seperti membuat postingan yang bagus, dan lain-lain.
 
Namun dari sekian banyak pengikut akun Instagram Anda tersebut pasti ada satu atau beberapa pengikut yang membuat Anda ingin menghapusnya dari daftar pengikut akun Instagram Anda dengan berbagai alasan tertentu seperti yang sudah tidak aktif lagi dan lainnya.

Apakah Anda ingin menghapus followers akun Instagram Anda namun kesulitan bagaimana caranya tanpa harus memblokir akun tersebut? Serta tanpa ketahuan pemilik akun tersebut?

Langsung saja tanpa perlu menunggu waktu lama lagi, berikut cara menghapus followers Instagram secara banyak, permanen dan cepat tanpa aplikasi:

Cara menghapus followers Instagram

Cara Menghapus Followers Instagram


1. Cara Menghapus Followers Instagram Satu Persatu


Langkah pertama yang harus Anda lakukan untuk menghapus followers Instagram adalah langsung membuka aplikasi Instagram Anda baik di hp Android atau pun iPhone yang Anda gunakan. Selanjutnya buka profil akun Instagram Anda dan klik pada pengikut akun Instagram Anda seperti yang tampak pada gambar dibawah ini.


Langsung klik "Hapus" sebelah kanan para followers akun Instagram Anda tersebut.


Lalu klik "Hapus".


Selamat Anda telah berhasil menghapus akun Instagram tersebut dari daftar pengikut akun Instagram Anda.

2. Cara Menghapus Followers Instagram Secara Banyak


Ingin menghapus semua followers akun Instagram Anda atau dalam jumlah banyak? Caranya Anda cukup menghapus semua followers akun Instagram satu persatu seperti cara diatas.


Memang tidak ada tombol khusus yang disediakan oleh Instagram untuk menghapus followers Instagram secara banyak. Jadi Anda harus menghapusnya satu persatu.

3. Cara Menghapus Followers Instagram Di PC


Di PC atau laptop Anda tidak bisa menghapus para pengikut akun Instagram Anda. Hanya ada tombol ikuti saja yang tersedia.


Saat Anda membuka akunnya hanya terdapat menu blokir pengguna, batasi dan laporkan saja. Anda tidak akan menemukan menu "Hapus" disini.


Jadi lewat laptop atau komputer Anda tidak bisa menghapus followers akun Instagram Anda. Silahkan buka aplikasi Instagram di hp untuk menghapusnya seperti cara diatas tadi.

Cara Menghapus Followers Instagram Secara Massal


Sekarang Anda tidak bisa lagi menghapus followers Instagram secara massal atau banyak sekaligus karena aplikasi penghapus followers secara banyak sekaligus tidak ada lagi di Google Play Store atau pun di Apple Apps Store. Walaupun Anda menemukan aplikasinya, pasti tidak dapat digunakan dan juga bisa berbahaya bagi akun Instagram Anda.

Kebanyakan di Google Play Store adalah aplikasi untuk melihat unfollowers akun Instagram.

Bahaya Banyak Menghapus Followers


Jangan terlalu banyak menghapus para followers akun Instagram Anda dalam waktu yang bersamaan, Instagram bisa menganggapnya sebagai spam dan akun Instagram Anda bisa kena blokir. Sebaiknya hapus lah maksimal 50 akun dalam satu waktu, selang setengah jam atau sejam baru melakukannya lagi.

Hal ini juga berlaku ketika Anda mengikuti akun Instagram orang dan juga unfollow akun yang di ikuti. Jangan terlalu cepat dan banyak melakukannya dalam waktu bersamaan.

Cara Menghapus Followers Instagram Yang Tidak Aktif


Cara menghapus followers Instagram yang sudah tidak aktif lagi cara nya seperti cara diatas tadi, namun Anda harus mengetahui terlebih dahulu yang mana followers Instagram yang tidak aktif tersebut.

Kesimpulan


Menghapus followers Instagram adalah langkah yang tepat yang harus Anda lakukan bila Anda sudah sangat jengkel dengan akun tersebut atau hal lainnya yang membuat Anda tidak ingin lagi akun tersebut mengikuti akun Instagram Anda tanpa perlu memblokirnya.

Lihat juga:

Demikian artikel singkat yang membahas cara menghapus followers Instagram secara banyak sekaligus tanpa perlu memblokir nya. Bagaimana apakah Anda sudah berhasil menghapus followers akun Instagram Anda?

Bila ada masalah atau hal lainnya yang ingin ditanyakan langsung saja tulis pada kolom komentar dibawah ini. Terima kasih dan semoga dapat bermanfaat.

Artikel lainnya:

Muat Komentar